Komkep Kusuma Kunjungi OMK Gorontalo

0
1295

Program pendampingan Komisi Kepemudaan (Komkep) Keuskupan Manado (Kusuma) sudah terus bergulir sesuai dengan agenda dan jadwal yang telah tersusun. Jika April 2017, Ketua Komkep Kusuma, P. Andreas Rumayar mengunjungi Palu, Sulawesi Tengah, Mei 2017 giliran Gorontalo yang dikunjungi Ketua Komkep Kusuma dengan beberapa Timnya. Dalam kunjungan ke Paroki St. Christoforus Gorontalo, Tim Komkep disambut hangat oleh Pastor Paroki, P. Berti Imbar dan Pastor Pembantu P. Maxi Manewus. Dalam pertemuan Tim Komkep bersama OMK Gorontalo di Pastoran setelah perayaan Ekaristi, OMK Gorontalo didampingi oleh pendamping OMK, Bapak Paris Melo. Pertemuan siang itu dihadiri oleh sekitar 30-an OMK dan membicarakan program OMK Paroki Gorontalo dan penjabaran program oleh Tim Komkep Kusuma. OMK yang Cerdas, Tangguh, Militan dan Misioner adalah nilai-nilai yang menjadi perjuangan Komkep Kusuma untuk diberikan kepada seluruh OMK se-Keuskupan Manado terutama OMK Gorontalo agar bisa dijiwai dan diaplikasikan oleh para OMK.

ABO

 

 

Beri Komentar

Silahkan masukkan komentar anda
Silahkan masukkan nama anda di sini