Uskup Keuskupan Manado, Mgr Benedictus Estephanus Rolly Untu, MSC bangga perarakan salib dari Keuskupan menuju Lotta, Pineleng berjalan dengan baik dan tertib.
“Meskipun hujan namun peserta perarakan tetap semangat dan tertib sampai di Lotta”, tegas Uskup Rolly dari atas kendaraan deville, bertempat di Kompleks Emmanuel Amphitheater – Catholic Youth Center, Lotta, Rabu (14/09/2022).
Selanjutnya Uskup berkenan untuk foto bersama perwakilan Legio Christi (LC) dari 75 paroki sebelum misa dimulai tepat jam 18.00 Wita.
Perarakan salib dengan mengunakan kendaraan roda 4 dan roda 2Â tersebut merupakan bagian dari acara Pesta Salib Suci dan 5 Tahun Episcopal Uskup Manado.
Dari pantauan, perarakan dimulai tepat jam 15.00 Wita, berkat dukungan dan rekayasa lalu lintas dari Polresta Manado perarakan berjalan lancar.
LC Paroki St Mikael Perkamil Manado (SPM) mendukung penuh kegiatan tersebut, sejak awal perencanaan hingga pelaksanaannya.
Tema kegiatan ini yakni, “Semakin Beriman Semakin Berbudaya.”(manrepi)