Manado – Ibadah Rosario hari ke tiga umat Wilayah Rohani (Wilroh) St Ursula, Paroki St Mikael Perkamil Manado, bertempat di rumah Keluarga Watung-Rompas, Kamis, 03/10/2024.
Ibadah Rosario di pimpin, Bapak Jemmy Tongkeles dengan mengikuti buku panduan Rosario bulan Oktober tahun 2024, dan merenungkan Peristiwa Mulia.
Selanjutnya di buka dengan lagu pembukaan dengan pemimpin lagu ibu Cecilia Kopong.
Di lanjutkan, tanda salib, doa tobat, doa pembukaan, selanjutnya membacakan Injil.
Kemudian pemimpin ibadah menyampaikan untuk tetap berdiri bersama mengucapkan pengakuan iman “Aku percaya” Bapa Kami, Sapaan kepada Maria, dan umat di persilahkan duduk.
Dalam peristiwa terang pertama merenungkan “Yesus di baptis di sungai Yordan”. Pada peristiwa ini berdoa bagi jiwa-jiwa yang tersesat.
Peristiwa terang kedua “Yesus menyatakan kemuliaanNya dalam pesta pernikahan di Kana”. Dan berdoa untuk keluarga-keluarga, juga bagi keluarga yang di kunjungi malam/hari ini.
Peristiwa ke tiga “Yesus memberitakan kerajaan Allah dan menyerukan pertobatan”. Di peristiwa ini berdoa bagi para Imam, biarawan/biarawati dalam panggilanNya melahirkan kembali semangat iman.
Peristiwa ke empat “Yesus menampakkan kemuliaanNya”. Berdoa bagi generasi muda.
Selanjutnya Peristiwa ke lima ‘Yesus menetapkan Ekaristi”. Di akhir peristiwa ini berdoa bagi para pengungsi agar mendapatkan perlindungan dan mencukupkan apa yang di perlukan bagi hidup mereka.
Setelah selesai berdoa Rosario, di jalankan persembahan oleh anak Viani Doodoh di iringi lagu, dan di tutup dengan doa penutup di akhiri dengan berkat penutup.
Bagian akhir pengumuman oleh Ketua Wilroh Ibu Debby Paseru, mengenai jadwal ibadah Rosario besok, dan ucapan terima kasih kepada keluarga yang dikunjungi dan pemimpin ibadah.
Selanjutnya keluarga sudah menyiapkan camilan, di samping itu bincang-bincang umat.
Ibadah dimulai jam 18.30 Wita dan dihadiri sebanyak 14 orang.(Komsos Wilroh St. Ursula, Kartini Marintja)