BerandaBerita KomsosRatusan Anak Sekami Ikuti Renungan Malam

Ratusan Anak Sekami Ikuti Renungan Malam

Published on

spot_img

Ratusan anak peserta Jambore Sekami Kevikepan Luwuk Banggai ikuti renungan malam. Renungan malam ini diawali dengan prosesi lilin. Lilin-lilin yang dipegang oleh setiap anak perlahan-lahan dinyalakan. Selanjutnya, mereka diminta menjaga nyala lilin itu seperti mereka menjaga orang-orang yang mereka kasihi.

Anak-anak ini kemudian diarahkan berjalan berdua-dua dalam hening. Mereka berjalan menuju tempat yang telah ditentukan. Cahaya lilin yang mengular dalam gelap menjadikan suasana malam menjadi syahdu.

Di lapangan, dimana anak-anak ini kemudian berkumpul, mereka duduk melingkar. Di sini, mereka diajak untuk kembali merenungkan kebaikan orang-orang yang mereka kasihi di sekitar mereka.

20240620 193532 2

Dalam hening, mereka diajak untuk memohon agar Tuhan berkarya dalam hatinya dan mereka boleh menjadi pribadi yang lebih peduli kepada sesama dan alam sekitar. Mereka juga diajak memohon kepada roh kudus agar mereka semakin bercahaya dan setiap tindakan mereka memancarkan buah-buah roh. Sebagai anak-anak terang, mereka dipanggil untuk bercahaya di tengah-tengah dunia.

20240620 195433

Akhirnya, renungan malam ini ditutup dengan doa. Selanjutnya, anak-anak Sekami peserta Jambore ini diarahkan untuk beristirahat malam. Sementara itu, di tempat yang berbeda, para pembina Sekami sedang mengikuti pemberian materi dari tim keuskupan. ***

KONTEN POPULER

Latest articles

Mengenali Yesus yang Bangkit dalam Kehidupan Sehari-hari

Pada hari Selasa, 22 April 2025, umat Wilayah Rohani Santa Maria Goretti mengadakan Ibadat...

Mengenali Yesus dalam Kehadiran-Nya yang Hidup

Pada hari yang penuh damai, umat Wilayah Rohani St. Kristoforus mengadakan Ibadah Sabda yang...

Merenungkan Kasih Tuhan yang Memanggil Nama Kita

Pada perayaan Ibadah Sabda Wilayah Rohani Sta. Theresia Lisieux yang dilaksanakan di keluarga Tatipang...

Syukur Atas Kasih Tuhan yang Memanggil Nama Kita

Pada Selasa, 22 April 2025, umat Wilayah Rohani St. Vincentius melaksanakan Ibadat Sabda yang...

More like this

Mengenali Yesus yang Bangkit dalam Kehidupan Sehari-hari

Pada hari Selasa, 22 April 2025, umat Wilayah Rohani Santa Maria Goretti mengadakan Ibadat...

Mengenali Yesus dalam Kehadiran-Nya yang Hidup

Pada hari yang penuh damai, umat Wilayah Rohani St. Kristoforus mengadakan Ibadah Sabda yang...

Syukur Atas Kasih Tuhan yang Memanggil Nama Kita

Pada Selasa, 22 April 2025, umat Wilayah Rohani St. Vincentius melaksanakan Ibadat Sabda yang...