BerandaSanto-SantaSanto Maximinus dari Trier

Santo Maximinus dari Trier

Published on

spot_img

Santo Maximinius adalah uskup kota  Trier yang hidup di abad keempat. Ia berasal dari keluarga bangsawan Galia. Seorang saudaranya juga menjadi seorang kudus, yaitu Santo Maxentius dari  Poitiers.

Sebagai seorang pemuda, ia mendengar mengenai seorang uskup yang kudus di  Trier, di Gaul. Ia pergi ke kota Trier dan menjadi murid St.Agritius. Uskup yang kudus ini memastikan bahwa Maximinius mendapatkan pendidikan yang seksama. Setelah beberapa tahun masa belajar dan persiapan, Maximinius ditahbiskan menjadi iman dan kemudian ditahbiskan menjadi uskup. Ia diserahi Keuskupan Trier. Uskup Agritius amat bersukacita. Ia tahu bahwa umatnya akan memiliki seorang uskup yang mengagumkan.

Maximinius hidup pada masa-masa heboh. Ketika St.Atanasius dari Alexandria, Mesir, dibuang ke pengasingan di  Trier, St Maximinus yang menyambutnya. Ia melakukan segala yang dapat dilakukan demi menolong Atanasius dan menjadikan masa pengasingannya sedikit lebih ringan. Seorang uskup lain yang gagah berani pada masa itu, St Paulus, Uskup Konstantinopel, juga dilindungi oleh St Maximinus dari murka Kaisar Konstantius.

St.Atanasius menulis bahwa Uskup Maximinus seorang yang gagah berani dan kudus. Ia mengatakan bahwa Maximinius bahkan terkenal sebagai seorang pekerja ajaib. Meski diyakini bahwa Uskup Maximinus banyak menulis, namun karya-karyanya telah hilang. Yang tinggal adalah kenangan akan dedikasinya kepada Yesus dan kepada Gereja. Sebab ia seorang yang agung, ia siap sedia berdiri teguh melawan mereka yang menganiaya Gereja. Ia siap sedia pula melindungi para uskup yang gagah berani yang mengalami penganiayaan akibat intrik-intrik politik. Maximinus tak gentar membahayakan diri, meski itu berarti kehilangan kedudukan atau bahkan nyawa, jika perlu.

KONTEN POPULER

Latest articles

Ibadah Rosario Wilroh St Matius Pada Keluarga Mulder-Kundre

Manado - Ibadah Rosario Hari Ke-2 Wilayah Rohani (Wilroh) St Matius, bertempat pada Keluarga...

Ibadah Rosario Wilroh St Bonaventura pada Keluarga Tampanguma-Soleran dan Saudara Andreas

Manado - Ibadah Rosario Wilayah Rohani (Wilroh) St Bonaventura bertempat pada Keluarga Tampanguma Soleran...

Renungan Harian Katolik 4 Oktober 2024: Pertobatan

Jumat 4 Oktober 2024 (Ayb.38:1:12-21;39:36-38; Luk.10:13-16); Peringatan Santo Fransiskus dari Asisi Hari ini kita memperingati santo...

Saudari Cahaya Pimpin Ibadah Rosario di Keluarga Makaluas-Pandoy

Manado - Ibadah Rosario Wilayah Rohani St Bonaventura, bertempat pada Keluarga Makaluas-Pandoy, hari Selasa,...

More like this

Santo Heindrich II, Pengaku Iman

Heindrich lahir di Bavaria pada tanggal 6 Mei 972. Pangeran Bavaria ini dijuluki dengan...

Santo Eugenius, Uskup

Eugenius lahir pada tahun 481. Ia menjabat sebagai uskup Kartago, Tunisia ketika terjadi perang...

Santo Feodor dan Joan, Martir

Feodor atau Theodor dan Joan adalah dua martir pertama Gereja Rusia. Ketika raja kembali...